Ketika ingin membeli paket layanan hosting, pasti kamu akan melihat beberapa fasilitas yang diberikan dan salah satunya kamu akan mendapatkan bandwidth. Namun, apa itu bandwidth dan fungsinya pada internet?
Apa itu bandwidth?
Bandwidth merupakan sebuah pengukuran untuk menentukan besar jumlah data yang dapat ditransfer dari satu titik ke lainnya dalam waktu tertentu. Biasanya, bandwidth ini akan diukur dalam bit per detik (bps) dan dinyatakan sebagai bitrate.
Ada beberapa cara berbeda untuk mengukur bandwidth. Beberapa pengukuran yang dipakai untuk menghitung aliran data saat ini adalah aliran maksimum, tipikal, atau apa yang dianggap sebagai aliran baik.
Bandwidth juga merupakan kunci utama untuk beberapa bidang teknologi lainnya seperti menggambarkan perbedaan antara frekuensi atas dan bawah dalam transmisi sinyal radio. Frekuensi radio ini sendiri biasanya diukur dalam hitungan hertz (Hz).
Awalnya bandwidth ini diukur dalam hitungan bit per detik serta dinyatakan sebagai bps. Namun, jaringan saat ini umumnya memiliki bandwidth lebih tinggi.
Kamu juga bisa dapatkan hosting murah unlimited bandwidth di sini.
Fungsi dari bandwidth
Sebelum masuk dalam pembahasan selanjutnya, kamu juga perlu memahami cara kerja dari bandwidth ini sendiri.
Sebagai perumpamaan cara kerja bandwidth, kamu bisa pikirkan tentang bagaimana air mengalir melalui pipa.
Pipa yang lebih besar dapat mengalirkan lebih banyak air, sedangkan pipa yang lebih kecil menghasilkan jumlah yang lebih sedikit, bukan?
Dan hal tersebut sama seperti cara kerjanya, ketika lebih banyak kapasitas bandwidth berarti akan semakin banyak data yang dapat dikirim di waktu tertentu.
Ada beberapa faktor yang dapat mempengaruhi kinerja jaringan, salah satunya yaitu kapasitas maksimum koneksi milikmu.
Sebagian besar aplikasi memerlukan jumlah bandwidth yang berbeda, semuanya dapat dilayani tergantung pada alokasinya.
Koneksi yang membutuhkan kapasitas maksimum akan berjalan lancar, sedangkan koneksi dengan alokasi bandwidth terendah, sering disebut sebagai bottleneck di mana membatasi kapasitas data keseluruhan di jalurnya.
Dan berikut beberapa fungsi dari bandwidth:
1. Berfungsi untuk membagi kecepatan transfer data
Bandwidth ini dapat membantu kamu untuk membagi kecepatan transfer data, jadi dapat didistribusikan secara rata ke seluruh user atau pengguna.
Tujuan membagi kecepatan transfer data sebenarnya juga untuk membatasi penggunaan user agar tidak saling berebut bandwidth.
2. Berfungsi untuk mengukur media pengiriman data
Kemudian, bandwidth juga dapat untuk mengukur media atau jalur pengiriman data yang hampir berlaku di semua tempat dengan jaringan komputer.
Perlu kamu ketahui bahwa ukuran bandwidth digunakan untuk patokan user dalam memilih provider yang berhubungan dengan koneksi internet.
3. Berfungsi untuk mengatur jumlah data yang akan ditransfer
Terakhir, bandwidth juga berfungsi sebagai administrator jaringan untuk melakukan pembatasan jumlah data yang dapat diakses atau diunduh dari internet.
Tujuan dari pembatasan jumlah data yang akan ditransfer ini agar dapat mengurangi trafik tinggi dalam jangka waktu lama.
Baca juga : SSL adalah untuk keamanan website
Jenis bandwidth
1. Bandwidth simetris
Bandwidth simetris fokus pada volume dan kecepatan jumlah data yang dikomunikasikan atau perjalanan antara dua titik yang telah diberikan.
Mengunduh dokumen atau file akan memiliki kapasitas yang sama yaitu simetris. Komunikasi simetris juga dapat kamu lihat di berbagai dunia melalui serat optik serta internet kabel.
Contoh terbaik dari aplikasi koneksi bandwidth simetris adalah konferensi video, di mana kamu dapat menikmati transfer file video tanpa buffer dengan jenis koneksi ini.
2. Bandwidth asimetris
Dalam jenis yang satu ini, sangat berbeda dengan simetris karena kedua arah tidak memiliki jumlah data yang sama untuk dikomunikasikan per detik.
Transfer data atas akan lebih rendah dari aliran data bawah yang disebut Asymmetrical Digital Subscriber Line (ADSL) dan merupakan contoh sempurna dari jenis bandwidth satu ini.
Kecepatan ADSL dalam mengunduh sebuah file memang jauh lebih tinggi daripada unggah. Hal ini karena mengunduh file dan media memang paling banyak digunakan daripada mengunggah.
Itulah pengertian dari apa itu bandwidth yang merupakan pengukuran jumlah data yang akan ditransfer dari satu titik ke lainnya dengan hitungan waktu tertentu. Tak hanya itu saja, bandwidth sendiri ternyata juga memiliki jenisnya seperti simetris dan asimetris.